Selasa, 12 Juli 2022

Empat jenis makhluk tak kasat mata yang popouler di Bali

 


Leak menjadi makhluk jadian-jadian yang sudah tidak asing dibicarakan di Bali. Namun tidak hanya itu, makhluk astral dari alam gaib juga memiliki ragam jenis. Menurut Jero Dasaran Alit, dalam kanal Youtube Majesty Production, ada empat jenis makhluk tak kasat mata yang popouler di Bali, di antaranya Gamang, Memedi, Samar dan Banas. Lalu apa perbedaan dan ciri-ciri dari keempat makhluk tersebut?
Samar merupakan makhluk yang memiliki perwujudan menyerupai manusia umumnya. Tidak ada yang membedakan wujud manusia dan Samar secara fisik. Akan tetapi Samar tidak memiliki lekukan di atas bibir dan di bawah hidung. Samar juga dapat mengubah wujudnya menjadi seseorang yang diinginkan.
Jero Dasaran Alit mengungkap, Samar terbentuk dari roh manusia yang meninggal dengan cara tidak wajar, seperti bunuh diri. Sebab orang yang mengakhiri hidup sebelum waktunya, rohnya tidak akan diterima dengan baik dan akan menjadi arwah. “Ketika arwah ini tidak mendapatkan tempat yang layak, ia akan memanfaatkan tempat-tempat seperti pohon atau rumah-rumah kosong sebagai tempat tinggal,” jelasnya.
Makhluk astral lainnya, papar Jero Dasaran Alit, adalah Gamang. Menurutnya, Gamang memiliki kesamaan dengan Samar, terutama wujudnya yang menyerupai manusia.
Hanya saja Gamang ada yang tidak memiliki anggota tubuh lengkap. “Kalau Gamang itu memiliki cacat fisik, bisa tidak memiliki tangan, tidak memiliki kaki dan ia suka menempati pohon-pohon bambu yang rimbun,” ungkapnya. Gamang inilah yang biasanya menyembunyikan manusia.
Selanjutnya adalah Memedi. Makhluk halus ini memiliki perwujudan hampir sama dengan Samar, tetapi bisa mengubah wujudnya menjadi makhluk cantik, seram, perwujudan berbagai macam binatang. Memedi juga suka menyembunyikan orang jika wilayahnya diganggu.
Terakhir, terang Jero Alit, adalah makhluk astral berupa Banas. Banas sama dengan rencangan, bisa berbentuk makhluk hitam besar, gendruwo, maupun wujud manusia dengan taring,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar