Minggu, 13 Desember 2020

Arak dan Brem, Miras (Alkohol) yang Juga Bahan Upakara di Bali

 




Ceramah agama dari para sulinggih/pendeta dan dari buku-buku agama mengatakan bahwa arak dan berem (minuman beralkohol) adalah “minuman Bhuta Kala”, yang dapat meimbulakan kemabukan, dan bukankah mabuk merupakan salah satu dari sad ripu yg harus kita kendalikan?

Harus dipahami dulu apa itu Butha Kala,
Bhuta Kala berasal dari kata Bhuta yang artinya Kekuatan (Power), unsur-unsur alam kita ini. Bhuta dibangun oleh lima elemen yang disebut Panca Maha Bhuta, yaitu;

Pertiwi, yang merupakan unsur padat/tanah
Apah, merupakan unsur cair/air
Teja, merupakan unsur cahaya/api
Bayu, merupakan unsur angin/udara
Akasa adalah Ruang/eterLima unsur itulah yang membangun alam ini seperti planet-planet yang bertebaran di kolong langit ini. Planet-planet yang paling dekat dengan kita adalah bumi, bulan dan matahari. Perputaran planet-planet itu menimbulkan waktu dan musim. Waktu dalam bahasa Sanskerta adalah Kala.

- JUAL BANTEN MURAH hub.0882-9209-6763 atau KLIK DISINI

"Bhuta Kala adalah Ruang dan Waktu"

Manusia hidup dalam suatu ruang dan waktu tertentu. Tidak ada manusia hidup tidak berada pada ruang dan waktu tertentu itu. Ruang dan wakru itu dapat menjadi sahabat manusia dapat pula menjadi musuh yang menyusahkan manusia. Dalam persahabatan ini manusialah yang semestinya aktif menjalin persahabatan dengan ruang dan waktu itu. Untuk itu manusia hendaknya memahami peredaran ruang dan waktu itu dan segala potensi yang dikandung dalam peredaran tersebut. Bila kekuatan yang tidak pada tempatnya atau dengan kata lain Butha (Power) ini hadir pada Kala (waktu) yang tidak tepat maka timbul musibah : Tanah lonsor, Tsunami, Kebakaran besar, dll

Bhuta Kala yang digambarkan itu tidak lain dari pada sifat-sifat alam kita ini. Manusia hidup bersama alam bahkan jasmani manusia juga disebut alam kecil atau Bhuwana Alit. Sifat alam kadang-kadang sebagai sahabat manusia kadang-kadang sebagai musuh manusia. Bhuta Kala umumnya dibayangkan sebagai suatu makhluk ajaib yang berwajah serem menakutkan. Mulutnya lebar, bertaring panjang, mata merah mendelik, rambut tergerai tanpa aturan, perut gendut dengan sikap garang. Penggambaran Bhuta Kala itu sangatlah wajar sebagai imajinasi para seniman dan rohaniawan. Karena kalau manusia. tidak harmonis dengan Bhuta Kala perasaan ngeri seperti melihat Bhuta Kala yang digambarkan di atas.

Agar alam itu selalu dapat bersahabat dengan manusia, yang harus aktif membangun persahabatan itu adalah manusia itu sendiri. Persahabatan dengan alam itu dapat dilakukan dengan cara sekala atau nyata dan dengan cara niskala atau dengan cara kerokhanian. Upacara mecaru adalah membangun persahabatan dengan alam dengan cara niskala. Cara niskala ini harus seimbang dengan cara sekala. Dengan demikian Bhuta Kala itu akan selalu menjadi sahabat membantu kehidupan manusia. Dengan caru itu berarti kita dapat memanfaatkan secara positif ruang dan waktu atau Bhuta Kala, sehingga Bhuta Kala tidak lagi mengerikan.



Dalam bahasa sehari-hari di kalangan umat Hindu terutama di Bali ada istilah “mecaru untuk nyomia Bhuta Kala”. Upacara nyomia Bhuta Kala artinya mengubah sifat ganas Bhuta Kala menjadi bersifat lembut membantu manusia untuk mengembangkan perbuatan baik.
BACA JUGA
Asta Kosala dan Asta Bumi Arsitektur Bali, Fengshui Membangun Bangunan di Bali
Asta Kosala dan Asta Bumi Arsitektur Bangunan Suci Sanggah dan Pura di Bali
Muput Piodalan Alit di Merajan / Sanggah
Jadi, untuk menjaga keseimbangan dari Butha (Power) ini maka diadakanlah upacara Butha Yadnya (korban suci yang tulus ikhlas) yang ditujukan pada kekuatan (Power) di bawah manusia baik yang tampak maupun yang tidak tampak. Salah satu bentuknya dengan menghaturkan Segehan/Caru yang selalu dikaitkan dengan Arak dan Berem.

Semuanya menggunakan Arak/Berem (minuman keras) sebagai tetadahan (minuman) dari mereka, Arak/Berem ini tergolong minuman yang bersifat Tamasika. Bila diminum bisa menyebabkan kelembaman, inactivity.

Metoda untuk menghaturkannya adalah dengan menyiratkan/menuangkan secara simbolis, ini juga sangat bergantung kepada tradisi di daerah masing-masing.

Namun perlu diingat bahwa kita sebagai manusia (keturunan Manu=Manusia pertama) menggunakan “viveka jnana” (kemampuan untuk memilih dan mempertimbangkan) untuk memilih makanan. Secara umum makanan itu bisa dikatagorikan menjadi tiga:

Satwika : Bila dimakan memberikan ketenangan dan kekuatan
Rajasika : Bila dimakan membuat agresif dan aktif
Tamasika : Bila dimakan membuat lembam/malas.Minum Arak Berem (Tamasika) akan membuat malas/lembam, yang sangat tidak diinginkan dalam masyarakat, oleh karena itu maka kita menjauhi minum ini. Namun untuk pengobatan, nah itu tidak masalah sesuai dengan anjuran dokter.

"apapun yang digunakan/dilakukan/dimakan, apabila berlebihan sangatlah tidak baik"
jangankan arak berem, nasi-pun bila dimakan berlebihan akan berakibat buruk...

Sumber : cakepane.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar